Pages

Kamis, 15 Desember 2016

Resep N A P O L E O N (Tom Poes)

Tingkat kesulitan : sulit
Waktu memasak : 2 1/2 jam
Untuk 25 potong


Dulu, kolonial Belanda yang memperkenalkan kue dari puff pastry berlapis vla ini dengan nama "tom poes". Jika ingin berkesan mewah, ganti taburan gula bubuk dengan potongan buah.

napoleon (tom poes)

Bahan

margarin untuk olesan
300 gram puff pastry beli jadi atau membuat sendiri
gula bubuk untuk taburan

Vla 
200 ml susu cair
75 gram gula pasir
1/4 sdt vanili
35 gram tepung maizena, larutkan dalam
50 ml air
2 butir kuning telur, kocok

Cara Membuat

  1. Panaskan oven pada suhu 180 dercel. Olesi loyang kue kering dengan margarin. 
  2. Gilas puff pastry setebal 3mm, potong 5x8cm.
  3. Taruh potongan di atas loyang, panggang dalam oven sekitar 25 menit hingga kering dan masak.
  4. Angkat,dinginkan.
  5. Vla : Masak susu, gula pasir, dan vanili di atas api kecil hingga mendidih dan gula larut. Masukkan larutan maizena-susu, aduk hingga kental. Tuang sedikit adonan ke dalam telur kocok, aduk, tuang kembali ke dalam panci. Setelah masak, angkat,dinginkan.
  6.  Ambil sepotong puff pastry masak, belah dengan hati-hati, oleskan bahan isi, tangkupkan dengan potongan satunya.
  7. Susun di atas loyang atau baki, kemudian taburkan gula bubuk.
  8. Hiasan : bakar sepotong kawat baja (tusukan sate besi atau garpu yang sudah tak terpakai). Bakar besi hingga panas (agak membara), segera tempelkan pada gula bubuk hingga gula membentuk garis-garis kecokelatan.
  9. Sajikan.

 ^_^

 




Resep Buras Oncom Yang Legit Menggigit

Tingkat kesulitan : mudah
Waktu memasak : 120 menit
Untuk : 20 buah

Buras Oncom cocok sebagai bekal piknik, praktis, dan tidak mudah basi. Makin lama dikukus, buras makin tahan lama. Untuk bekal piknik, sebaiknya buras dikukus sedikitnya 2 jam. 

buras oncom

Bahan

Aronan
500 gram beras
1.300 ml santan
1 sdt garam
1 lembar daun salam

Isi
100 gram oncom merah, remas-remas
2 siung bawang putih
5 butir bawang merah
3 buah cabai merah (atau sesuai selera)
10 buah cabai rawit (atau sesuai selera)
3 sdm irisan daun bawang
100 ml air
garam
gula pasir/kecap (jika suka)
minyak goreng untuk menumis

daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat :
  1. Aronan : Cuci beras sampai bersih. Masak beras dengan santan, garam, dan daun salam sampai santan terserap habis dan beras lembek. Angkat. Sisihkan.
  2. Isi : Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit, dan cabai merah. Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan oncom merah yang telah diremas-remas. Aduk sampai oncom berubah warna. Tuangi air, bubuhi garam dan gula/kecap. Masukkan irisan daun bawang. Aduk sampai oncom masak dan air mengering. Angkat.
  3. Ambil 1 lembar daun pisang. Taruh bagian yang berwarna hijau di sebelah bawah. Di atasnya letakkan sepotong daun yang lebih kecil dengan bagian berwarna hijau di sebelah atas.
  4. Taruh 2sdm aronan di atasnya, ratakan. Tambahkan 2sdt adonan isi di tengahnya. Tutup adonan isi dengan aronan, gulung seperti lontong, semat kedua ujungnya dengan lidi. 
  5. Kukus selama 1,5 jam.
  6. Angkat dan dinginkan.
^_^